Across
- 3. Gerakan meremas makanan dan mendorong makanan menuju ke lambung disebut...
- 4. Organ pencernaan makanan berfungsi untuk menyerap air dari sisa makanan yang tidak dapat dicerna oleh usus halus disebut...
- 6. Enzim yang berfungsi memecah lemak menjadi asam lemak dan gliserol disebut...
- 8. HCL (Asam Klorida) pada lambung berfungsi membunuh...
- 12. Katup yang memisahkan tenggorokan dan kerongkongan disebut...
- 13. Organ yang membantu membolak-balikkan makanan dan menelan makanan di mulut disebut...
- 14. Peradangan dan pembengkakan pada kelenjar ludah (saliva) disebut...
- 15. Kondisi peradangan atau iritasi pada lapisan lambung, yang menyebabkan gejala seperti nyeri atau perih di ulu hati, kembung, mual, dan cepat merasa kenyang disebut...
- 17. Enzim yang berfungsi mengendapkan protein susu (kasein) disebut....
- 18. Bagian usus halus yang berfungsi untuk memperluas bidang penyerapan disebut...
- 19. Kondisi gangguan pencernaan yang ditandai dengan buang air besar (BAB) yang lebih sering dan feses lebih encer atau cair dari biasanya disebut....
- 20. Bagian hati yang berfungsi untuk memecah lemak menjadi bagian yang lebih kecil disebut...
Down
- 1. Proses pemecahan molekul makanan yang lebih besar menjadi molekul lebih kecil melalui reaksi kimia yang dibantu oleh enzim, disebut pencernaan....
- 2. Proses fisik penghancuran makanan menjadi potongan-potongan kecil melalui gerakan seperti mengunyah, meremas, dan mengaduk disebut pencernaan...
- 5. Bakteri yang membantu pembusukan sisa makanan disebut...
- 7. Enzim yang berfungsi mengubah zat tepung menjadi gula disebut enzim ....
- 9. Kondisi feses mengeras sehingga sulit dikeluarkan disebut...
- 10. Enzim yang berfungsi untuk memecah protein menjadi asam amino disebut...
- 11. pemecahan sel darah merah yang memberi warna kuning pada feses dan urine, serta menjadi penanda kondisi kesehatan hati dibantu oleh ....
- 16. Bagian usus halus yang berfungsi untuk menghasilkan berbagai enzim untuk mencerna makanan secara kimiawi disebut...
