TTS PERNIKAHAN

12345678910111213141516171819202122232425262728
Across
  1. 3. Ucapan dari pengantin laki-laki sebagai tanda penerimaan Ijab disebut ...
  2. 5. Calon pengantin pria, calon pengantin wanita, wali dari calon pengantin wanita, dua orang saksi,dan sigat (akad) merupakan ... dari pernikahan
  3. 6. Hukum pernikahan bagi orang yang punya maksud tidak baik dan menyimpang dari tujuan pernikahan yang suci dan mulia adalah...
  4. 8. Menikahnya seorang laki-laki dengan perempuan lebih dari satu sampai empat disebut dengan ...
  5. 10. Wali yang memiliki hubungan darah dengan perempuan yang akan dinikahkan disebut wali ...
  6. 13. Untuk Melestarikan Keturunan; Membentengi Diri dari Setan dan Menolak Bencana Syahwat yang Menjerumuskan; Menjaga Kebahagiaan Jiwa Bersama Pasangannya; Menjadikan Bertambahnya Rezeki yang Berkah; Menjadi Sarana Penggemblengan Jiwa. Hal-hal tersebut merupakan ... dari pernikahan
  7. 14. Rasya meminang Imah yang sudah dipinang Andra, maka hukum pinangan Rasya adalah ...
  8. 16. Balig dan berakal; Minimal dua orang; Laki-laki; Merdeka; Beragama Islam; Dapat melihat (menurut ulama Mazhab Syafi'i); Adil. Syarat-syarat tersebut merupakan syarat dari pernikahan yaitu bagi...
  9. 19. Islam, balig dan berakal, tidak dipaksa/terpaksa, tidak dalam ihram haji atau umrah. Hal-hal tersebut merupakan syarat dari rukun pernikahan yaitu bagi calon ...
  10. 20. Ucapan wali (dari pihak calon mempelai perempuan) atau wakilnya sebagai penyerahan kepada calon mempelai laki-laki disebut ...
  11. 21. Pernikahan yang dilakukan seseorang dengan maksud hanya sekedar menjadi penghalal bagi kembalinya pasangan suami istri yang telah bercerai atau melakukan talak sebanyak tiga kali disebut nikah ...
  12. 24. Pernikahan yang dilakukan tanpa proses pencatatan oleh Petugas KUA (Kantor Urusan Agama) disebut nikah...
  13. 25. Mahram sebab menghimpun dua perempuan yang statusnya bersaudara disebut mahram ...
  14. 26. Hukum pernikahan bagi orang yang sudah berkehendak untuk menikah dan sudah mampu untuk memberi nafkah baik sandang, pangan, papan, maupun yang lainnya adalah...
  15. 28. Hukum pernikahan bagi orang yang pada dasarnya belum memiliki dorongan untuk menikah dan tidak ada kekhawatiran jika tidak segera menikah akan terjerumus ke lembah perzinaan atau mendatangkan ke mudaratan bagi siapa pun adalah...
Down
  1. 1. Ibu Siti ketika menikah dengan bapak Ahmad membawa seorang putri yang bernama Aisyah, ketika perkawinan mereka kandas di tengah jalan dan perceraian merupakan jalan terbaik. Seandainya bapak Ahmad ingin menikah kembali, maka terlarang baginya untuk menikahi Aisyah, karena Aisyah merupakan mahram dengan sebab ...
  2. 2. Secara bahasa "nikah" berarti...
  3. 4. Rasulullah saw bersabda yang artinya, "Barang siapa yang tidak mampu (untuk nikah) hendaklah ia …."
  4. 7. Pernikahan dengan batasan waktu tertentu. Pernikahan ini sering juga disebut dengan istilah kawin kontrak, maksud nya pernikahan yang diberi batasan waktu tertentu dengan menyerahkan sejumlah harta atau uang sesuai kesepakatan disebut nikah ...
  5. 9. Tidak dalam masa idah, tidak dalam ikatan perkawinan dengan orang lain, halal untuk dinikahi (perempuan tersebut bukan termasuk mahramnya), tidak sedang dalam keadaan ihram haji atau umrah, bukan perempuan musyrik. Hal-hal tersebut merupakan syarat dari rukun pernikahan yaitu bagi calon ...
  6. 11. Hukum pernikahan bagi orang yang tidak bisa memberi nafkah dan belum memiliki dorongan untuk menikah adalah...
  7. 12. Islam, Laki-laki, Balig dan berakal ,Merdeka, Punya hak perwalian, Tidak ada halangan saat menjadi wali, Adil. Syarat-syarat tersebut merupakan syarat dari pernikahan bagi ...
  8. 14. Kepala negara yang beragama Islam, dan dalam hal ini kekuasaanya dilaksanakan oleh Kepala Pengadilan Agama disebut wali ...
  9. 15. Wanita yang diharamkan untuk dinikahi selama-lamanya (seperti: keturunan, satu susunan, mertua perempuan) disebut mahram...
  10. 17. Akad yang menghalalkan pergaulan dan hubungan lebih intim antara pasangan suami istri atas dasar agama merupakan pengertian nikah menurut...
  11. 18. Hukum pernikahan bagi orang yang telah mampu memberi nafkah (sandang, pangan,dan lain-lain) dan ia khawatir jika tidak segera menikah akan terjerumus ke lembah perzinaan adalah...
  12. 22. Pernikahan adalah suatu bentuk kehidupan yang disyariatkan Islam, Rasulullah saw. menganjurkan nikah kepada mereka yang …
  13. 23. Berupa sesuatu yang suci, halal, dan bermanfaat; Milik suami; Sanggup menyerahkan, mahar tidak sah dengan benda yang sedang dirampas atau sesuatu yang mustahil untuk diserahkannya; Dapat diketahui sifat dan jumlahnya. Hal-hal tersebut merupakan syarat dari ...
  14. 26. Pernikahan yang dilakukan oleh dua orang laki-laki yang saling menikahi anak perempuan dari laki-laki lain dan masing-masing menjadikan pernikahan itu sebagai maharnya disebut nikah ...
  15. 27. Ada berapa jenis wanita yang tidak boleh dinikahi...